Halo Sobat Vegan, kali ini kolom resep Aku Vegan kembali membagikan resep menu makanan vegetarian untuk diet yang patut sobat coba. Resep kali ini bisa sobat gunakan untuk menurunkan bobot tubuh.
Tunggu apa lagi, langsung simak yuk apa saja resepnya dan bagaimana cara menyajikannya.
Resep Menu Makanan Vegetarian untuk Diet #1: Mie Shirataki Goreng
Bagi sobat yang sudah sering melakukan program penurunan berat badan melalui pola makan maka shirataki bukanlah hal yang asing lagi. Yup, shirataki tidak hanya bisa berbentuk beras saja tapi juga mie loh sobat.
Nah, untuk kamu yang belum tahu, shirataki sendiri terbuat dari akar tanaman konjac atau konyaku yang biasanya tumbuh di daratan Jepang, Tiongkok atau negara Asia Tenggara lainnya. Tanaman konjac ini adalah umbi-umbian yang kemudian diolah menjadi beras, mie, tahu hingga obat-obatan tradisional.
Mie shirataki sendiri bentuknya mirip dengan bihun namun teksturnya sendiri didominasi serat.
Serat glukomanan pada tanaman konjac adalah serat larut yang dipercaya dapat memberikan rasa kenyang lebih lama dalam perut. Pada saat hormon lapar, grehlin, menurun maka sobat akan makan dalam jumlah sedikit. Karena itulah, mie shirataki bisa membantu menurunkan berat badan.
Nah, simak yuk bagaimana memasak mie shirataki goreng dengan resep berikut:
Bahan Mie Shirataki Goreng
- 5 keping mie shirataki kering
- 3 siung bawang putih
- 1 batang daun bawang
- 2 buah wortel
- 1 batang sawi
- 250 gr jamur tiram
- 3 buah cabai merah
- 2 batang seledri
- 4 sdm kecap manis
- ¼ sdt merica
- 3 sdm minyak kelapa
- 2 sdm kecap asin
- Garam secukupnya

Cara membuat
- Rendam mie shirataki pada air hangat selama lebih kurang 10 menit.
- Cuci semua bahan hingga bersih.
- Iris cabai merah dengan potongan serong.
- Iris bawang putih, daun bawang, dan seledri.
- Iris wortel seukuran korek api. Potong-potong sawi hijau dan jamur tiram sesuai selera.
- Ambil wajan, panaskan minyak kelapa lalu tumis bawang putih dan cabai hingga beraroma harum.
- Masukkan wortel, jamur tiram dan sawi hijau, tumis sebentar.
- Masukkan mie shirataki yang telah disaring, aduk rata.
- Masukkan kecap manis, kecap asin, garam, merica lalu aduk kembali hingga merata.
- Setelah sayur agak layu dan bumbu tercampur masukkan irisan daun bawang dan seledri. Aduk kembali hingga tercampur rata.
- Koreksi rasa, mie shirataki goreng lalu siap disajikan.
Resep Menu Makanan Vegetarian untuk Diet #2: Kwetiau Goreng
Sebagai orang Indonesia tentu sobat akrab dengan nasi putih pada hidangan sarapan, makan siang hingga makan malam.
Nah, jika sobat adalah orang yang mendapatkan karbohidrat dari nasi dan merasa agak bosan maka untuk mengganti karbohidrat tersebut sobat bisa menggunakan mie kwetiau. Kendati demikian, nasi dan beras sama-sama sumber karbohidrat yang memiliki indeks glikemik yang tinggi maka peting bagi sobat untuk mengontrol jumlah asupan kalori yang akan sobat konsumsi dari jenis karbohidrat apapun.
Eits siapa bilang kalau diet tak boleh makan karbohidrat? Pada saat menjalani diet penurunan berat badan, membatasi asupan karohidrat memang penting. Namun bila sobat secara total berhenti mengonsumsi karbohidrat, hal ini dapat menimbulkan beberapa efek samping pada tubuh seperti lemas dan bahkan diare. Maka terus perhatikan jumlah asupanmu, sob.
Langsung saja simak, bagaimana menyajikan kwetiau goreng yang lezat namun bebas bahan hewani.
Bahan Kwetiau Goreng
- 1 bungkus kwetiau
- 2 buah wortel
- 100 gr taoge
- 1 batang daun bawang
- 2 sdm kecap asin
- ¼ sdt lada
- 100 gr jamur kancing
- 1 buah bawang Bombay
- 5 suing bawang putih
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm saos tomat
- 2 sdm saos sambal
- 4 buah cabai rawit
- 3 sdm minyak kelapa
- Garam secukupnya

Cara membuat
- Cuci semua bahan hingga bersih.
- Iris wortel sebesar batang korek. Potong-potong jamur.
- Iris cabai rawit dan bawang putih. Cincang bawang bombai lalu sisihkan.
- Panaskan minyak pada wajan lalu tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga mengeluarkan aroma harum.
- Masukkan potongan jamur, cabai rawit dan wortel lalu tumis sebentar.
- Masukkan perlahan-lahan taoge, kwetiau dan bumbu seperti kecap manis, kecap asin, saos tomat, saos sambal, garam dan lada secukupnya.
- Aduk hingga semua tercampur merata.
- Masukkan irisan daun bawang lalu aduk kembali.
- Koreksi rasas, setelah matang, Kwetiau Goreng siap disajikan.
Resep Menu Makanan Vegetarian untuk Diet #3: Tumis Tahu Buncis
Bila sedang diburu waktu namun sobat perlu tetap menyiapkan makanan untuk tetap dalam program diet maka menu vegetarian sederhana satu ini bisa menjadi jawabannya. Tumis Tahu Buncis layak dicoba, selain cara membuatnya yang cukup sederhana, resep ini juga mengandung banyak nutrisi serat dan protein.
Bahan Tumis Tahu Buncis
- 2 buah tahu putih
- 100 gr buncis
- 5 buah cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ¼ sdt lada
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Minyak kelapa secukupnya
Cara membuat
- Potong-potong tahu berukuran dadu lalu sisihkan.
- Cuci semua bahan hingga bersih.
- Siangi buncis lalu iris serong.
- Iris cabai rawit , bawang merah dan bawang putih lalu sisihkan.
- Panaskan wajan lalu tuang minyak untuk menggorang secukupnya. Masukkan tahu lalu goreng sebentar hingga berwarna agak kekuningan. Kemudian angkat lalu tiriskan.
- Sisihkan minyak dari wajan lalu tuang kembali 2 sendok makan minyak.
- Setelah minyak cukup panas, masukkan bawang merah, bawang putih dan cabai rawit lalu tumis hingga menguarkan aroma sedap.
- Masukkan buncis lalu tumis sebentar.
- Masukkan garam, lada dan kaldu jamur. Aduk hingga merata.
- Lalu masukkan tahu dan tambahkan sedikit air.
- Biarkan hingga bumbu meresap ke dalam tahu, koreksi kembali rasa.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Nah gampang kan cara menyajikannya, tak perlu waktu lama Tumis Tahu Buncis ini pun siap disantap. Selain dapat dinikmati langsung, Tumis Tahu Buncis ini juga nikmat disantap bersama nasi putih, sob.
Resep-resep di atas dapat kamu coba langsung di dapurmu ya sob. Kamu juga tentunya dapat mengkreasikannya dengan jenis sayur-sayuran lain favoritmu. Jangan pernah ragu untuk menemukan menu hidangan buatanmu sendiri. Semoga resep di atas dapat menginspirasi. Selamat mencoba!