Menu Diet Vegetarian Selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu

Ingin menurunkan berat badan tapi kamu seorang vegetarian, pola makannya harus bagaimana? Lantas menu diet vegetariannya seperi apa?

Sobat Vegan, untuk kamu yang sedang mengalami situasi kebingungan seperti di atas maka artikel ini semoga bisa menjawab kebingungan kamu dalam menemukan menu diet vegetarian untuk Sobat Vegan.

Dalam artikel kali ini, Aku Vegan telah merangkum 7 resep makanan yang bisa menjadi referensi menu diet vegetarian selama seminggu. Menu kali ini akan spesial karena menggunakan bahan dasar tahu, sobat.

Sobat mungkin bertanya mengapa harus tahu?
Siapa tak kenal tahu, ia adalah salah satu makanan superfood. Di Asia sendiri, tahu sudah dianggap seperti makanan pokok karena nutrisi yang kaya di dalamnya sangat baik untuk kesehatan hingga dipercaya dapat mencegah bibit penyakit seperti kanker.

Yuk simak apa saja menu diet vegetarian selama seminggu berbahan dasar tahu di bawah ini.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #1: Oseng Tahu Jamur

Resep yang pertama ialah Oseng Tahu Jamur. Jamur yang digunakan pada resep ini ialah jamur kancing.

Salah satu fakta menarik tentang jamur kancing adalah bahwa jamur ini telah dibudidayakan sejak abad ke-14 di Prancis. Sehingga jamur kancing diyakini sebagai jamur tertua di dunia.

Nah, yuk ikuti langkah menyiapkan Oseng Tahu Jamur berikut ini.

Menu Diet Vegetarian Selama Seminggu
Yummy.co.id

Bahan:

  1. 10 buah jamur kancing, potong-potong
  2. 3 buah tahu kecil, potong-potong
  3. 1 siung besar bawang putih, potong-potong
  4. 2 siung bawang merah, potong-potong
  5. 3 buah cabai rawit
  6. garam secukupnya
  7. kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong tahu dengan ukuran kotak kecil lalu goreng sebentar. Setelah berwarna agak kekuningan, angkat tahu lalu tiriskan.
  2. Tumis bawang putih, bawang merah yang sudah dipotong hingga harum.
  3. Masukkan tahu dan jamur. Lalu tambahkan setengah gelas air, aduk hingga rata.
  4. Tambahkan garam dan kaldu jamur. Masukkan irisan cabai rawit.
  5. Masak hingga airnya surut. Koreksi rasa.
  6. Setelah kuah berkurang, angkat oseng tahu dan sajikan.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #2: Tahu Jamur Cabe Ijo

Menu yang kedua adalah Tahu Jamur Cabe Ijo. Menu satu ini sangat pas dijadikan pilihan menu makan siang kamu sobat. Kalau tadi di atas jamur yang digunakan pada menu Oseng Tahu adalah jamur kancing maka kali ini jamur yang digunakan adalah jamur shimeji dan jamur kuping sekaligus.

Bahan:

  1. 1 buah tahu putih/tahu cina, potong kotak-kotak, goreng
  2. 1 bungkus jamur shimeji
  3. Jamur kuping secukupnya
  4. 2 siung bawah putih, iris
  5. 2 lembar daun salam
  6. 3 cm lengkuas, memarkan
  7. 5 buah cabai hijau besar, dipotong miring.
  8. 1 sdm kecap asin
  9. 1/4 sdt lada
  10. 2 sdm minyak goreng
  11. bumbu jamur secukupnya
  12. garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Rendam jamur kuping dan jamur shimeji pada air panas. Setelah itu potong-potong jamur kuping sesuai selera.
  2. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daun salam dan lengkuas, aduk hingga rata. Masukkan cabai hijau, aduk kembali.
  3. Masukkan jamur kuping dan jamur shimeji, aduk merata. Tambahkan air secukupnya agar tidak kering.
  4. Masukkan lada, masak sebentar. Kemudian masukan kecap asin, garam, bumbu jamur. Terakhir, masukkan tahu.
  5. Koreksi rasa, masak sampai matang. Tahu Jamur Cabe Ijo siap dihidangkan.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #3: Cah Tofu Sayur Campur

Menu yang satu ini sangat nikmat dihidangkan dalam kondisi cuaca dingin.

Menu Diet Vegetarian Selama Seminggu
Endeus.TV

Bahan:

  1. Brokoli, potong-potong
  2. Wortel, potong-potong
  3. Jamur shimeji
  4. 1 bungkus tofu/ tahu, potong
  5. 2 sdm minyak goreng
  6. 1/2 bagian bawang bombai, iris
  7. 2 butir bawang putih, cincang
  8. 1/2 cm jahe
  9. 175 ml air
  10. Garam, lada, kaldu jamur
  11. 1 sdt tepung maizena larutkan dengan sedikit air
  12. 1 batang daun bawang, potong kasar
  13. 1/4 sdt minyak wijen

Cara membuat:

  1. Rebus brokoli dan wortel setengah matang, angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombai, dan jahe.
  3. Masukkan jamur shimeji, aduk sedikit layu, kemudian masukkan air.
  4. Setelah mendidih, masukkan brokoli, wortel, garam, dan lada.
  5. Masukkan larutan maizena. Aduk sampai mengental. Matikan api.
  6. Masukkan daun bawang dan minyak wijen, aduk rata, kemudian tuang di atas tofu yang sudah digoreng.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #4: Mun Tahu Vegetarian

Tahu yang biasa digunakan pada resep Mun Tahu adalah tahu putih atau tahu sutra. Hidangan ini sangat familier dijumpai jika sobat berkunjung ke restoran-restoran masakan khas Cina.

Biasanya mun tahu divariasikan dengan udang atau ayam. Namun kali ini Aku Vegan membagikan resep Mun Tahu Vegetarian yang aman dari bahan hewani.

Yuk, simak bahan dan cara membuatnya.

Bahan:

  1. 300 g tahu putih, potong dadu ukuran 2 cm
  2. 10 buah jamur merang, cuci, cincang kasar
  3. 2 siung bawang putih, cincang halus
  4. 50 g bawang bombay, cincang halus
  5. 1 batang daun bawang, iris halus
  6. 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan 2 sdm air
  7. 2 sdm kecap manis
  8. 1 sdt kaldu jamur
  9. ½ sdt merica putih bubuk
  10. 2 sdm minyak, untuk menumis
  11. 150 ml air

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  2. Masukkan jamur, kaldu jamur, merica, dan kecap manis lalu aduk rata.
  3. Masukkan tahu dan air, aduk. Masak hingga mendidih.
  4. Tambahkan larutan maizena dan daun bawang, aduk.
  5. Masak hingga kuah mengental. Mun Tahu Vegetarian siap disajikan.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #5: Sup Tahu Vegetarian

Sup Tahu Vegetarian terasa pas disantap kala kondisi tubuh sedang kurang fit.

Bahan:

  1. 2 kotak tahu putih
  2. 1 buah wortel
  3. 1 batang daun bawang
  4. 1 buah tomat merah
  5. 700 ml air
  6. 1 sdt kaldu jamur
  7. 2 sdt garam
  8. Minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:

  1. 4 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1/2 sdt merica butiran

Cara membuat:

  1. Siapkan 2 kotak tahu, kemudian potong-potong membentuk kotak kecil. Selanjutnya cuci wortel, daun bawang, serta tomat merah lalu iris-iris dan sisihkan.
  2. Haluskan seperti bawang merah, bawang putih, dan merica butiran.
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga mengeluarkan aroma harum dan matang.
  4. Tuang tumisan bumbu ke dalam kuah sup, biarkan masak sampai matang.
  5. Siapkan panci di atas kompor, di dalam panci didihkan air.
  6. Jika bumbu dirasa telah matang. Matikan api, angkat dan tuang ke dalam panci, aduk-aduk.
  7. Masukkan wortel, biarkan masak hingga mulai empuk. Lalu tambahkan tahu, tomat, dan garam. Kemudian diaduk-aduk, masak hingga semua bahan matang.
  8. Koreksi rasa, taburkan irisan daun bawang, matikan api. Sup tahu siap disajikan dengan taburan bawang goreng.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #6: Rolade Tahu

Tidak cuma daging saja yang bisa dibuat rolade. Kamu juga bisa kok membuat resep rolade yang ramah vegetarian, tanpa ada produk hewani sama sekali di dalamnya. Yuk, intip resepnya.

Menu Diet Vegetarian Selama Seminggu
Masakan-rumahan.com

Bahan:

  1. 300 gr tahu
  2. 4 sdm maizena
  3. Merica secukupnya
  4. Bubuk kaldu jamur
  5. Garam secukupnya
  6. Plastik tahan panas untuk mengukus.

Cara membuat:

  1. Giling tahu lalu tiriskan.
  2. Tambahkan maizena, bubuk kaldu jamur, merica dan garam. Aduk hingga rata.
  3. Bungkus dengan plastik tahan panas, padatkan, lalu kukus sampai matang.
  4. Setelah matang, angkat dan diamkan sebentar.
  5. Kemudian potong-potong Rolade Tahu sesuai ukuran yang diinginkan.

Menu Diet Vegetarian selama Seminggu Berbahan Dasar Tahu #7: Tahu Jamur Kukus Vegetarian

Menu satu ini memang pas sekali dijadikan santapan saat diet. Bahan yang digunakan kaya akan protein serta cara memasaknya juga bebas minyak, sobat. Yuk, intip cara membuat Tahu Jamur Kukus Vegetarian berikut ini.

Bahan:

  1. 1 buah (300 gr) tahu sutra, potong bentuk dadu 1 cm
  2. 5 buah jamur hioko kering, rendam air mendidih hingga lunak, potong 1/2 cm
  3. 3 buah jamur kuping kering, rendam air mendidih hingga lunak, potong 1/2 cm
  4. 2 siung bawang putih, cincang halus
  5. 50 gr bawang bombai, cincang halus
  6. 3 cm jahe, cincang halus
  7. 1 batang daun bawang, iris tipis
  8. 4 tangkai daun seledri, potong per tangkai daun

Bumbu:

  1. 1 sdt kecap manis
  2. 1/2 sdm air jeruk nipis/lemon
  3. 1/2 sdt merica hitam bubuk
  4. 2 sdm minyak wijen
  5. 1 sdt garam

Cara membuat Tahu Jamur Kukus:

  1. Bumbu: campur semua bahan hingga rata.
  2. Campur tahu, jamur hioko, jamur kuping, bawang putih, bawang bombai, jahe, dan daun bawang dengan bumbu, aduk rata.
  3. Siapkan 4 buah mangkuk kaca tahan panas volume 200 mililiter. Isikan campuran tahu ke dalam mangkuk, tapi jangan menekannya.
  4. ambahkan 1 tangkai daun seledri di atas masing-masing adonan. Kukus selama kurang lebih 15 menit hingga matang.
  5. Angkat, sajikan panas.

Nah itu dia 7 resep menu diet vegetarian selama seminggu berbahan dasar tahu. Semoga bisa menjadi sajian makanan rekomendasi bagi sobat yang menjalani pola makan nabati dan juga sedang diet. Selamat memasak.